SERAH TERIMA JABATAN KEPALA SEKOLAH - SMAN 1 Sewon

Berita

SMAN 1 Sewon

SERAH TERIMA JABATAN KEPALA SEKOLAH

Oleh person witri   | 10 Januari 2025 Dibaca : 65 kali



SERAH TERIMA JABATAN KEPALA SEKOLAH

Pada hari Jumat, 10 Januari 2025 SMAN 1 Sewon mengadakan acara Serah Terima Jabatan dari Kepala Sekolah lama Bapak Subarino, S.Pd., M.Pd., Ph.D. kepada Kepala Sekolah yang baru, Bapak Drs. Gami Sukarjo, M.Pd. yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala SMAN 1 Bambanglipuro.

Kegiatan ini berlangsung di GOR SMAN 1 Sewon dan dihadiri oleh segenap tamu undangan, guru dan karyawan SMAN 1 sewon serta guru dan karyawan SMAN 1 Bambanglipuro.

Kepemimpinan kepala sekolah sangat berperan penting dalam meningkatkan prestasi peserta didik disekolahnya. Kepala sekolah sebagai pimpinan lembaga pendidikan bertanggung jawab untuk memotivasi para guru, pegawai dan siswa melakukan tindakan sesuai visi dan misi serta tujuan pendidikan. Seorang kepala sekolah merupakan seorang manajer yang mengatur/memenej sistem pelayanan pendidikan yang ada di sekolahnya.

Dengan dilantiknya kepala sekolah yang baru semoga bisa membawa SMA Negeri 1 Sewon lebih maju kedepannya.