Sosialisasi UASBN UBK SNMPTN SBMPTN 2019 - SMAN 1 Sewon

Berita

SMAN 1 Sewon

Sosialisasi UASBN UBK SNMPTN SBMPTN 2019

Oleh person Arif Rohmawan (Admin)   | 08 Maret 2019 Dibaca : 1835 kali



Sosialisasi UASBN UBK SNMPTN SBMPTN 2019

Bertempat di GOR SMA 1 Sewon, pihak sekolah SMAN 1 Sewon melakukan Sosialisasi ujian sekolah berbasis nasional (UASBN), ujian berbasis komputer (UBK) Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK)  dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) tahun 2019. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh orang tua/wali kelas XII dan dihadiri kurang lebih sebanyak180 orang.

Dalam sambutanya, kepala sekolah SMAN 1 Sewon Bapak Sumarno, S.Pd. M.Pd. Mengajak seluruh orang tua/wali siswa untuk membimbing serta mendampingi putra-putrinya, agar mempersiapkan diri menghadapi ujian sekolah berbasis nasional (UASBN), ujian berbasis komputer (UBK) Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK)  dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) tahun 2019. Beliau juga mengajak orang tua/wali siswa kelas XII memberi motivasi serta dorongan kepada putra-putrinya, agar memiliki cita-cita besar untuk masuk perguruan tinggi negeri sesuai dengan jurusan yang diminati dan memiliki kesempatan serta peluang yang baik.

“Sosialisasi yang dilakukan bertujuan menyampaikan informasi terbaru mengenai pelaksanaan teknis ujian sekolah berbasis nasional (UASBN), ujian berbasis komputer (UBK) Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK)  dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) tahun 2019. Sosialisasi ini ditujukan kepada orang tua/wali kelas XII, agar memahami serta mengerti mekanisme peraturan yang ada berkaitan dengan hal tersebut” ujar waka kurikulum SMAN 1 Sewon Ibu RR. Esthi Wikan Nastri, S.Pd.




1. Informasi penting terkait teknis pelaksanaan SNMPTN, UTBK serta SBMPTN dapat diunduh disini!

2. Informasi penting terkait teknis pelaksanaan UASBN dan UBK dapat diunduh disini!