Hari Bebas Emisi Sedunia di SMAN 1 Sewon
Oleh
Arif Rohmawan (Admin) |
28 September 2018
Dibaca : 1425 kali
Pemandangan berbeda nampak di tempat parkir kendaraan SMAN 1 Sewon pada hari Jum'at (28/09/18). Tidak ada sepeda motor milik siswa ataupun guru yang berjajar rapi di tempat parkir seperti setiap harinya. Pun begitu halnya di tempat parkir roda 4, tak ada satupun mobil yang terparkir dihalaman SMAN 1 Sewon. Pemandangan digantikan dengan keramahtamahan bapak ibu guru/karyawan ataupun siswa yang memasuki gerbang sekolah dengan mengendarai sepeda. Bak kembali pada sekolah di era 80-an, sepeda onthel berjajar rapi di tempat parkir SMAN 1 Sewon. Memang kali ini aturan tegas diberlakukan di SMAN 1 Sewon, termasuk Bapak Kepala Sekolah yang secara langsung turun tangan menyambut serta memberi apresiasi warga sekolah yang datang bersepeda onthel, di gerbang SMAN 1 Sewon.
Hal ini senada dengan kantor-kantor serta sekolah dibawah naungan Dikpora Provinsi Yogyakarta. Mendukung surat edaran yang menghususkan pada hari Jum'at (28/09/18) yang bertepatan dengan hari bebas emisi sedunia, SMAN 1 Sewon menjalankan program Gubernur DI Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwana X yakni "sega segawe". Ungkapan tersebut bermakna, "sepeda kanggo sekolah lan nyambut gawe." Besar harapan tidak hanya dihari bebas emisi sedunia, warga SMAN 1 Sewon bersepeda ketika menuju sekolah. Namun diharapkan juga dikeseharianya bersepeda menuju sekolah, dengan demikian dapat mengurangi dampak pemanasan global secara nyata.